Meski sejatinya berperan sebagai center bek, Achmad Jufriyanto bisa menjajaki beberapa posisi di lini belakang, seperti menjadi wing bek ataupun gelandang bertahan.
Pelatih Kas Hartadi menyebut kualitas Jufe sapaannya, ketika bermain sebagai gelandang bertahan tidak jauh berbeda dengan kemampuan Lim Jun Sik.
Bahkan Jufe yang berperan sebagai center bek memberikan keuntungan bagi Laskar Wong Kito dalam mengantisifasi serangan balik.
"Kualitasnya sama dengan Lim, kita berdayakan Jufe di lini tengah, karena dia memang memiliki kemampuan di sana," jelas Kas Hartadi, Selasa (1/5/2012).
Menurut Kas, dimasa kepelatihan Ivan Kolev, Jufe sudah hafal bermain di.posisi lini tengah. Bahkan dia menjadi bagian penting saat SFC memenangi beberapa laga termasuk menggasak TSW Pegasus, klub asal.Hongkong di ajang AFC Cup.
Ketika itu, Jufe yang bermain di lini tengah sebagai.gelandang bertahan berhasil mematikan Manoel Filton alias Itiparica gelandang kreatif asal Brazil, dua juga mampu mematikan rekan duet Itiparica Carrijo.
"Bahkan dia pernah bermain sebagai bek sayap," jelas Kas.
Jufe sebenarnya memiliki kemampuan bertahan dan naluri menyerangan dengan baik. Meski berposisi sebagai bek dia mampu melesakkan dua gol untuk Laskar Wong Kito di musim 2011/2012.
@sripoku
Tidak ada komentar:
Posting Komentar