Senin, 20 Februari 2012

Sriwijaya FC Siapkan Pola Redam Permainan Keras PSMS

Pelatih Sriwijaya FC, Kas Hartadi tetap mengandalkan formasi menyerang saat menjajal tuan rumah PSMS Medan di Stadion Teladan, sore nanti.
Pola 4-3-3 diyakini SFC akan mampu meredam permainan keras PSMS.

Tampil di kandang lawan tak menyurutkan tekad Laskar Wong Kito untuk meraih poin penuh. Karena hanya dengan cara itu, Sriwijaya akan terus mengamankan posisi puncak klasemen sementara Liga Super Indonesia (ISL) 2011-12.

"Sejujurnya, saya berpikir tidak ingin mengurangi kualitas permainan SFC
dengan terlalu banyak merotasi pemain. Kalau pun ada pergantian, itu akan kami lakukan bila telah unggul dan atas alasan teknis lainnya," ungkap Kas Hartadi.

Kas mengaku sudah menyiapkan strategi dan taktik untuk meladeni permainan keras ala PSMS.
SFC siap meredam serta mengejutkan balik.
"Biasanya, gaya main keras mereka akan diperagakan pada 15 menit babak
pertama. Meski sebagai tim tamu, SFC juga ingin meraih kemenangan. Jadi, kami juga harus siap meladeni permainan mereka," jelas Kas.

Untuk melengkapi skenario pelatih asal Solo ini, SFC memiliki beberapa stok
pemain berkarakter keras seperti Nova Arianto maupun Syamsul Chairudin. Juga pemain bertenaga badak asal Korea Selatan, Lim Jun-sik.

Sekali lagi, Kas menegaskan untuk meraih poin sempurna. Ia tidak mau kecele lagi seperti saat ditahan imbang PSAP Sigli, Kamis 16 Februari 2012 .
"Kita kecolongan saat melawan Sigli, dimana gol cepat mereka telah merusak ketenangan bermain.
Memang, laga tandang bisa dibilang lebih sulit jika dibandingkan laga kandang.

Sebenarnya, kita bisa memperoleh poin satu pun sudah hasil yang bagus. Tapi, poin penuh itu yang dibutuhkan SFC saat ini," tegas Kasdiola, julukan yang diberikan suporter SFC pada Kas Hartadi. (irb)

@vivabola

Tidak ada komentar: