Sriwijaya FC memiliki banyak peluang saat melawan PSMS Medan di Stadion Teladan Medan kemarin, namun tidak ada satu pun gol tercipta hingga pertandingan berakhir imbang, 0-0.
Menyikapi hal ini, Pelatih Kepala SFC, Kas Hartadi langsung mempersiapkan program latihan jangka pendek untuk para pemainnya nanti.
Menurut dia, usai menjalani liburan selama lima hari, dirinya akan memfokuskan para pemainnya untuk lebih mengasah finishing touch.
"Melawan PSMS, peluang kita banyak tapi sayangnya pemain tidak bisa memaksimalkannya untuk mencetak gol. Pemain terlalu terburu-buru untuk melepaskan tendangan, seperti Ridwan yang terlihat kurang sabar dan tenang di kotak pinalti maupun kotak 16 pas," kata mantan pelatih SFC U-21 ini, Senin (20/2/2012).
@sripoku
Tidak ada komentar:
Posting Komentar