Senin, 14 Mei 2012

Coyne Absen Lawan Persiram, Kas Pilih Nova Atau Jupe

Pemain belakang andalan Sriwijaya FC asal Australia Jamie Coyne tidak bisa tampil saat Sriwijaya FC tandang ke kandang Persiram Raja Ampat pada lanjutan kompetisi Super Liga Indonesia, Kamis (17/05) di Stadion Mombik Sorong.

Kepastian tidak bisa tampilnya Jamie Coyne setelah pada pertandingan menghadapi Persidafon Dafonsoro, Senin (14/05) mendapat kartu kuning yang berarti akumulasi kartu bagi Jamie setelah sebelumnya menghadapi PSAP Sigli, Jamie Coyne juga mendapatkan kartu yang sama.

Selain Jamie Coyne, Thiery Gatuesi juga mendapat kartu kuning saat menghadapi Persidafon, namun ini baru kartu kuning pertama bagi Thiery.
Untuk mengantisipasi hilangnya Jamie Coyne pada laga krusial ini, Kas Hartadi mempunyai dua pilihan pemain untuk menggantikan posisi Jamie Coyne yaitu Nova Arianto atau Ahmad Jufrianto.

Achmad Jufrianto bisa saja dikembalikan oleh Kas Hartadi ke posisi semula yang ditempati Jamie Coyne, apalagi Jufrianto memang disiapkan untuk menggantikan posisi Jamie jika terkena akumulasi kartu.

Namun jika Firman Utina masih belum pulih, maka Jufrianto tetap akan main sebagai gelandang dan posisi Jamie Coyne akan digantikan oleh Nova Arianto.” Saya siapkan Nova Arianto dan Ahmad Jufrianto untuk menggantikan posisi Jamie Coyne. Namun kepastian siapa yang akan menggantikan Jamie akan kita lihat saat latihan nanti di lapangan,” ujar pelatih Sriwijaya FC Kas Hartadi kepada goal com Indonesia, Senin (14/05).

Jamie Coyne selalu menjadi andalan Sriwijaya FC di lini belakang. Posisinya tidak tergantikan oleh pemain lain. Penampilannya di lapangan kerap kali mendapat pujian dari pelatih Kas Hartadi, namun akumulasi kartu yang diterima Jamie, membuatnya tidak bisa tampil saat Sriwijaya FC bertandang ke Sorong.” Kehilangan Jamie merupakan kerugian bagi kita, tapi kita masih mempunyai pemain untuk menggantikan Jamie Coyne. Kita masih punya Nova atau Jufrianto,” kata Kas. (gk-42)

@goal.com

Tidak ada komentar: