Kamis, 22 November 2012

RESMI: Djohar Tak Akan Mundur Walau Timnas Gagal Di AFF 2012

Arifin Husin menepis rumor yang menyatakan dirinya siap mundur jika timnas Indonesia gagal di Piala AFF 2012. Menurut Djohar, isu tersebut hanya dihembuskan oleh pihak-pihak yang ingin memperkeruh situasi sepakbola di tanah air.

Sebelumnya, sebuah akun Facebook dengan nama Bola Tanah Air melansir pernyataan Djohar Arifin yang meminta La Nyalla cs dan Menpora untuk mengundurkan diri jika skuad 'Garuda' juara di Piala AFF. Dan, dia pun siap mundur seandainya Bambang Pamungkas dkk tidak lolos ke semifinal.

"Itu bohong tidak benar. Itu angan-angan pihak sebelah atau jurus mabok pihak sebelah. Itu permainan media mereka saja. Untuk menjegal usaha-usaha kita," tegas Djohar saat dihubungi melalui telepon selulernya, Kamis (22/11) siang.

Namun, Djohar engan membeberkan siapa pihak sebelah yang dimaksud. Djohar hanya menegaskan pernyataan yang beredar di masyarakat saat ini hanya berita bohong belaka.

Saat ini, Djohar Arifin sedang berada di Malaysia untuk mendampingi timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala AFF 2012. Djohar menegaskan seluruh pemain dalam kondisi baik dan siap bertanding.

"Anak-anak baik, semangat dan kebersamaannya luar biasa sekali. Mudah-mudahan ini akan berdampak baik pada pertandingan nanti,"tandasnya.

Di Piala AFF 2012, timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama Malaysia, Thailand dan Laos. Pada laga perdana pasukan 'Merah-Putih' akan menghadapi Laos di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia, Minggu (25/11) sore WIB.

Berikut pernyataan resmi Djohar Arifin Husin membantah rumor tersebut dalam email yang diterima oleh Jaringnews.com:

JURUS MABUK PENGACAU SEPAKBOLA INDONESIA

Bohong besar ada pernyataan saya jika Indonesia juara Piala AFF maka diminta La Nyala mundur, tetapi jika timnas Indonesia gagal maka Djohar akan mundur.
Ini adalah cara- cara kotor pihak pengacau untuk mengacaukan sepakbola Indonesia dan mengacaukan konsentrasi timnas. Ini angan-angan dan mimpi mereka untuk merebut yang bukan hak.

Terima kasih.

Maju terus menegakkan yang benar.

Djohar Arifin Husin

Tidak ada komentar: