Kamis, 09 Februari 2012

Bea Siswa Untuk Timnas U-17 Masih Belum Jelas

Beasiswa yang dijanjikan PSSI kepada pemain Timnas U-17 atas keberhasilan mereka menjadi juara di ajang HKFA International Youth Football Invitation Tournament 2012 Hongkong akhir Januari lalu, ternyata hingga kini belum ada kejelasan.

Hal itu terungkap kala Bola.net menemui kapten Timnas U-17, Evan Dimas, setelah bertanding membela klubnya, Surabaya Muda pada ajang Divisi 2 (U-21) di Stadion Gelora 10 November, Rabu (08/02). "Tidak ada bonus, Mas. Katanya sih beasiswa," ungkap Evan.

Ditanya besar beasiswa atau hingga jenjang pendidikan mana beasiswa tersebut, bocah kalem ini hanya geleng kepala dan mengaku tak tahu kejelasannya.

Ketua PSSI, Djohar Arifin saat menyambut kedatangan timnas U-17 dari Hongkong di di Bandara Soekarno-Hatta Senin lalu (30/01) memang sempat mengakui kalau pihaknya tidak akan memberikan bonus uang baik tunai atau tabungan. Sebab, dinilai buruk bagi pemain muda. Beasiswa dijadikan alternatif sebagai penggiat semangat Garuda Muda Junior ini untuk terus berprestasi nantinya.

"Kita hindari bonus karena itu merupakan kebiasaan yang buruk. Kita harus ubah itu. Mungkin kita akan kasih mereka beasiswa. Mereka kan masih sekolah," terang Djohar kala itu.

Walau sudah seminggu lebih tak ada kejelasan mengenai beasiswa itu, Evan tetap tampil semangat saat membantu Surabaya Muda melumat Perst Tabanan. Pemain berposisi gelandang ini turut menyumbangkan dua assist di laga yang berkesudahan 6-0 itu. Malah ia bisa saja mencetak gol jika tendangan kaki kirinya tidak menghajar mistar gawang di babak kedua.

"Bagi saya saat ini membawa Surabaya Muda juara terlebih dulu. Beasiswanya nanti-nanti saja," tambah pemain yang mengincar Persebaya Surabaya sebagai klub yang ingin ia bela jika ia bermain di liga profesional nanti. (fjr/mac)

Bola.net

Tidak ada komentar: