Sabtu, 04 Februari 2012

Kas Ingin Jaga Ritme Pertandingan.

Pertemuan
Sriwijaya FC kontra Pesidafon
dikandang disinyalir bakal
menjadi tontonan yang seru
dan menarik. apalagi kedua
tim sama-sama ingin
mengemas kemenangan. Satu
sisi SFC ingin menang karena
dua kali laga away-nya
berakhir tragis. pun demikian,
berada di peringkat ke-14
tentunya bukanlah prestasi
yang menggembirakan.
Nah, pastinya akan
berlangsung sengit bukan?
Namu sekali lagi Kas mewanti-
wanti pada skuadnya untuk
fokus dalam pertandingan.
”Pemain akan saya intruksikan
untuk bermain lebih tenang
dan jangan terpancing emosi,
”jelasnya kepada wartawan
koran ini.
Permainan apik yang
diperagakan anak asuh Ka-Ka
(Kas Hartadi-Kayamba)
dengan pola permaina cepat
dan one two (satu sentuhan)
kerap kali gagal. Padahal,
setelah si kulit bundar
berhasil diolah Laskar Wong
Kito proses akhir yang
didapatkan kemudian nihil.
”Memang hasil akhir yang kita
inginkan terkadang tidak
sesuai dengan yang
diharapkan, ”ceplos pria
kalem ini.
”Sebenarnya pemain kita
sudah bermain bagus dan
sudah berhasil mendominasi
dari babak-babak pertama
disetiap pertandingannya.
Dikarenakan terlalu
bersemangat makanya suka
terbawa emosi. Tetapi sudah
saya wanti-wanti bermain
lebih tenang agar kita bisa
menjaga alur permainan,”
sambungnya.
Bermain dikandang sendiri
dan emosi untuk
mengalahkan tim tamu dinilai
Ka-Ka (Kas Hartadi-Kayamba)
wajar-wajar saja. Apa lagi
nanti, Laskar Wong Kito akan
bertemu muka dengan salah
satu wakil dari Papua
Persidafon, Ponaryo dkk
dipermalukan dibumi
Cederawasih pastinya akan
membalas sakit hatinya di
Palembang dengan targetkan
kemenangan dan kembali
akan mengulang pesta besar
banjir gol.
”Saya tidak mau remehkan
tim tamu apalagi Pesidafon
tim promosi di ISL. Tetapi ada
beberapa pilar mereka yang
harus kita waspadai disana,
”tutupnya. (MLM)

Tidak ada komentar: